Wisata sekaligus menguak sejarah Jalan Braga Bandung Jawa Barat
Tak lengkap rasanya kalau kalian wisata ke Kota Kembang Bandung tetapi tidak mampir ke jalan Braga. Jalan Braga merupakan nama salah
satu jalan utama yang ada di Kota Bandung. Jalan ini sudah terkenal sejak jaman
pemerintahan Hindia Belanda, dan sampai saat ini masih dipertahankan sebagai salah
satu objek wisata di Bandung yang diminati oleh para wisatawan domestik dan mancanegara.
Perlu kalian ketahui bahwa menurut Wikipedia, Jalan Braga merupakan jalan kecil di
depan pemukiman yang cukup sunyi hingga diberi nama Jalan Culik lantaran cukup
riskan, juga di kenal juga sebagai Jalan Pedati (Pedatiweg) pada tahun 1900-an.
Konon, jalan ini baru
dibangun saat dimulainya proyek pembuatan jalan Anyer-Panarukan yang saat itu
dicetuskan oleh Deandels. Pada masa penjajahan Belanda, jalan ini termasuk
kawasan elit. Banyak bangunan-bangunan megah di sini, mobil-mobil mewah orang
Belanda pun berseliweran. Jalan Braga saat itu merupakan pusat keramaian, karena
di sini berdiri pertokoan mewah serta tempat-tempat hiburan berkelas bagi orang
Belanda.
Jalan Braga terbentang dari
Selatan ke utara, Sisi selatan berbatasan dengan Jalan Asia Afrika dan sisi
utara berbatasan dengan jalan Wastukancana. Di sepanjang jalan Braga kalian bisa menemui pertokoan dengan
asitektur belanda.
Saat ini,
jika kalian berjalan di kawasan Braga, suasananya sudah sedikit berubah. Tetapi,
masih ada bangunan sisa-sisa peninggalan kolonial Belanda yang bisa kalian
temukan di sini. Contohnya gedung Landmark Braga yang juga menjadi simbol
sejarah di Kota Bandung. Di sepanjang jalan Braga, terdapat banyak
kursi-kursi yang dapat kalian gunakan untuk duduk-duduk sambil menikmati kesibukan jalan Braga atau duduk sekedar istirahat. Jalan ini semakin cantik dengan adanya
bunga-bunga yang digantung di tiang-tiang sepanjang jalan Braga kota Bandung.
Hal yang menarik lainnya, di jalan ini sering juga digunakan untuk pre-wedding, jadi ga perlu heran kalau banyak fotografer-fotografer baik yang expert maupun yang amatiran mengabadikan moment di Jalan Braga ini. Selain itu, banyak wisatawan asing yang dapat kalian jumpai di Jalan Braga, karena disini dapat dikatakan sebagai surganya bagi wisatawan asing, hal ini karena disini lengkap dengan tempat hangout, bar, wisata sejarah, wisata kuliner, dan juga kental dengan suasana Eropa. Kawasan yang paling ramai dikunjungi adalah kawasan antara
Asia Afrika sampai dengan perempatan antara jalan braga dengan jalan lembong.
Untuk masalah kuliner dan penginapan atau hotel disana, kalian tidak perlu khawatir banyak fasilitas-fasilitas tersebut disepanjang jalan Braga. Saat ini sih rutin di gelar Braga Bandung Night Life yang diselenggarakan setiap malam minggu. Jajanan-jajanan khas Bandung banyak dijual pada acara tersebut. Ada juga tampilan-tampilan kesenian atau kreativitas-kreativitas dari para seniman yang ada di Jawa Barat khususnya Bandung.
Hotel yang ada sepanjang jalan Braga, silakan klik disini
Nampak disebrang Restauran Braga Permai yang selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan domestik dan mancanegara |
Untuk masalah kuliner dan penginapan atau hotel disana, kalian tidak perlu khawatir banyak fasilitas-fasilitas tersebut disepanjang jalan Braga. Saat ini sih rutin di gelar Braga Bandung Night Life yang diselenggarakan setiap malam minggu. Jajanan-jajanan khas Bandung banyak dijual pada acara tersebut. Ada juga tampilan-tampilan kesenian atau kreativitas-kreativitas dari para seniman yang ada di Jawa Barat khususnya Bandung.
Hotel yang ada sepanjang jalan Braga, silakan klik disini
Simak video di bawah ini yang menunjukkan situasi Jalan Braga di sore hari
Post a Comment